Gagasan

Kawal Pilkada Kota Palangka Raya 2024

Pemuda Muhammadiyah Kalteng yang saat ini saya nakhodai turut mencoba mengawal pilkada Kota Palangka Raya, yakni pemilihan walikota dan wakil walikota Palangka Raya. Ada 6 (enam) tokoh Muhammadiyah yang kami dorong untuk mendampingi Fairid Naparin mantan Walikota Palangka Raya periode 2018-2023, di periode selanjutnya. Beberapa kandidat didorong, di antaranya Drs. H. Sahdin Hasan, M.M; Dr. Raden Biroum Bernardianto, S. Hut., M.Si; H. Daryana, SE; Aprie Husin Rahu; Ustadz Amanto Surya Langka, Lc; dan Arif M. Norkim, S.Pi. 

Tahapan saat ini adalah pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota di Partai Politik. Momentum pembukaan pendaftaran penjaringan ini merupakan kesempatan emas bagi masyarakat untuk terlibat secara langsung dalam proses politik lokal.

Partai yang membuka diri menunjukkan komitmen untuk mendengarkan aspirasi dan memberikan ruang bagi berbagai kalangan untuk berkontribusi dalam membangun daerah.

“Inilah saatnya bagi kita semua, sebagai warga negara yang peduli, untuk aktif memanfaatkan kesempatan ini dan turut serta dalam menentukan arah pembangunan daerah kita”

Proses kawal pilkada Kota Palangka Raya dipublikasi oleh beberapa media. Barito Raya Post (Dorong Tokoh Muhammadiyah Dampingi Fairid Naparin), Halo Dayak (Pemuda Muhammadiyah Sodorkan Beberapa Nama Dampingi Fairid Naparin), Redaksi Kalteng (Dorong Tokoh Muhammadiyah Dampingi Fairid Naparin), Balanga News (Tokoh Muhammadiyah Didorong Dampingi Fairid Naparin Maju Pilwalkot), Tabengan Online & Tabengan Cetak (PILWALKOT- Tokoh Muhammadiyah Layak Dampingi Fairid).

Kami merasa yakin para tokoh Muhammadiyah tersebut memiliki potensi, SDM, kapasitas dan kapabilitas untuk dapat memajukan daerah dalam hal ini Kota Palangka Raya.

Misalnya, dari birokrat Pak Syahdin Hasan sudah dikenal, bahwa karier dan kiprahnya untuk Pemerintah Kota Palangka Raya sudah terbukti dan tidak diragukan lagi, sehingga kami rasa layak untuk maju berkontestasi.

Kemudian, ada Raden Biroum Bernardianto, beliau juga birokrat, politisi dan akademisi. Lebih-lebih saat ini menjabat sebagai Kepala Ombudsman RI Perwakilan Kalteng, tentu sudah sangat matang dalam hal pelayanan publik dan mendorong pemerintahan yang sehat. Baca juga profil singkat beliau Raden Biroum Bernardianto Masuk Bursa Bakal Calon Wakil Wali Kota Palangka Raya.

Kemudian H. Daryana, seorang politisi dan pengusaha. Beliau mantan Ketua Pemuda Muhammadiyah Kalteng 2 periode, kiprahnya telah meninggalkan jejak-jejak semangat untuk kami kaum muda dan tentu layak juga untuk memimpin daerah.

Selanjutnya Aprie Husin Rahu, tokoh muda, politisi, praktisi sosial dan kebencanaan, serta pengusaha yang memiliki banyak pengalaman dan layak maju di Pilkada 2024.

Kemudian ada Ustadz Amanto Surya Langka, politisi senior, dosen, melalui jejak-jejak dakwah kebaikan beliau juga dirasakan bersama tentu ketika memimpin nanti kebaikannya akan sangat berguna untuk kemajuan daerah.

Dan tokoh yang tak kalah penting dari warga Muhammadiyah adalah Arif M Norkim. Beliau juga tokoh politik, sekaligus pengusaha, dan sekarang terpilih sebagai Anggota DPRD Kota Palangka Raya dan kami rasa beliau tentu layak maju berkontestasi.

Tag:

Artikel Terkait:

Tinggalkan komentar: