Liputan

Beredar Surat Terbuka Agar Masjid se-Kalteng Terlibat dalam Pencegahan COVID-19

pixabay

Surat terbuka dari salah seorang netizen ditujukan kepada Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kalimantan Tengah dan Pengurus Masjid se-Kalimantan Tengah tengah ramai dibahas oleh warganet. Di surat terbuka tersebut, DMI dan Pengurus Masjid diminta untuk menggunakan kas keuangan masjid membantu pencegahan COVID-19.

Surat terbuka ini ditulis dan diunggah pertama kali oleh akun facebook Debu Yandi atau Yandi Novia, dan turut dibagikan oleh pengguna lainnya. Surat terbuka ini juga beredar luas di grup whatsapp dan terdistribusi luas di kontak whatsapp warga Kalimantan Tengah.

Yandi menuliskan pengalamannya ketika mengunjungi masjid-masjid untuk menyampaikan himbauan. Ia melihat di papan pengumuman cukup banyak masjid yang mempunyai saldo keuangan puluhan bahkan ratusan juta.

Menurutnya, dengan saldo keuangan masjid tersebut, ia berharap Dewan Masjid Indonesia Kalimantan Tengah memberikan himbauan ataupun intruksi kepada seluruh pengurus masjid se-Kalimantan Tengah untuk menyisihkan sebagian kas masjidnya, terlibat dalam pencegahan virus corona ini.

Hal-hal yang diusulkannya antara lain seperti, mendirikan posko istirahat kepada para relawan yang setiap hari turun ke lapangan untuk penyemprotan desinfectan. Menyiapkan konsumsi dan vitamin kepada para relawan. Secara rutin melakukan penyemprotan di pemukiman masyarakat sekitar masjid. Mengalokasikan kas untuk biaya hidup ustadz/ustadzh pengajar TKA/TPA dan para da’i yang selama ini giat melakukan dakwah. Mengalokasikan kas untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, baik berupa sembako maupun uang tunai. Menghidupkan manajemen masjid untuk mendorong masyarakat giat berinfak atau bersedekah ke masjid (baik berupa uang tunai ataupun sembako).

Selengkapnya, berikut bunyi surat terbuka tersebut :

Surat Terbuka untuk Dewan Masjid Indonesia Kalimantan Tengah dan Pengurus Masjid se-Kalimantan Tengah

Oleh : Yandi Novia

Assalamu’alaikum. Wr. Wb.

Semoga kita semua dalam lindungan Allah SWT dari wabah virus corona. Dan semoga orang-orang yang menjadi garda terdepan dalam mencegah penyebaran virus corona selalu di sehatkan, di kuatkan dan terhindar dari virus corona.

Dari awal kasus virus corona ini masuk ke Kalimantan Tengah saya mengikuti perkembangannya, bahkan dengan beberapa rekan turun untuk membagikan himbauan kepada masyarakat, masjid dan mushalla.

Belum lama ini, muncul pesan di whatsapp pribadi saya dari seorang rekan yang saya tahu dia adalah salah satu relawan yang ikut serta turun ke lapangan, melakukan penyemprotan desinfekctan ke beberapa lokasi di Kota Palangka Raya. Isinya, meminta donasi untuk sekedar memenuhi vitamin, dan keperluan mereka lainnya.

Saya berpikir, bagaimana dengan nasib keluarganya di rumah? Karena saya tahu dia dan rekannya mempunyai keluarga.

Namun saya percaya bahwa, dia dan rekannya relawan yang tulus bekerja, membantu pemerintah dalam mencegah wabah virus corona ini.

Cukup banyak masjid yang saya kunjungi bersama rekan tim saya. Hal pertama yang saya liat di papan pengumuman masjid adalah saldo keuangan masjid. Masih banyak masjid besar yang mempunyai dana puluhan bahkan ratusan juta.

Harapannya dengan saldo kas masjid tersebut, Dewan Masjid Indonesia Kalimantan Tengah memberikan himbauan ataupun intruksi kepada seluruh pengurus masjid se-Kalimantan Tengah untuk menyisihkan sebagian kas masjidnya, terlibat dalam pencegahan virus corona ini. Hal-hal yang bisa dilakukan adalah :

1. Mendirikan posko istirahat kepada para relawan yang setiap hari turun ke lapangan untuk penyemprotan desinfectan.

2. Menyiapkan konsumsi dan vitamin kepada para relawan.

3. Secara rutin melakukan penyemprotan di pemukiman masyarakat sekitar masjid.

4. Mengalokasikan kas untuk biaya hidup ustadz/ustadzh pengajar TKA/TPA dan para da’i yang selama ini giat melakukan dakwah.

5. Mengalokasikan kas untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, baik berupa sembako maupun uang tunai.

6. Menghidupkan manajemen masjid untuk mendorong masyarakat giat berinfak atau bersedekah ke masjid (baik berupa uang tunai ataupun sembako).

Demikian surat terbuka ini kami sampaikan. Semoga masjid menjadi salah satu garda terdepan ikut serta dalam mencegah wabah virus corona ini. Dan semoga wabah virus ini segera cepat berlalu dan kita semua bisa beraktivitas seperti biasa.

Semoga Allah SWT, menjaga kita semua.

Fastabiqul khairat.

Wassalamu’alaikum. Wr. WB

Tag:

Artikel Terkait:

Tinggalkan komentar: